Sosialisasi

Pencananganan Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM)

#TemanPemilih KPU Kab. Bulungan telah melaksanakan pencananganan Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) (31/3/2023). Ketua KPU kab. Bulungan Ibu Lili Suryani memberikan sambutan sekaligus membuka kegiatan pencananganan Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) dan dilanjutkan dengan Pembacaan dan penandatanganan Ikrar dan Komitmen Bersama Pembangunan Zona Integritas. Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang Rapat Kantor KPU Kab. Bulungan dan dihadiri oleh Kapolresta Bulungan, Dandim 0903/Bul, Ketua KPU Prov. Kaltara, Ketua Bawaslu Kab. Bulungan, Kejaksaan Negeri Bulungan, Pengadilan Negeri Tanjung Selor, Kesbangpol Kab. Bulungan, Inspektorat Kab. bulungan, dan Ketua Parpol Tingkat Kab. Bulungan. #KPUMelayani #PemiluSerentak2024

Sosialisasi Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 6 tahun 2023 dan Lokasi TPS Khusus pada Pemilu Tahun 2024 di Kabupaten Bulungan

#TemanPemilih KPU Kab. Bulungan telah melaksanakan Sosialisasi Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 6 tahun 2023 dan Lokasi TPS Khusus pada Pemilu Tahun 2024 di Kabupaten Bulungan (11/3/2023). Sambutan oleh Ketua KPU Kab. Bulungan Ibu Lili Suryani, dalam sambutanya Ketua KPU Kab. Bulungan berharap dengan pertemuan ini seluruh tamu undangan yang hadir nantinya bisa bersama-sama memberikan informasi kepada masyarakat terkait dengan tahapan Pemilu tahun 2024. Kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan di Grand Pangeran Khar Hotel dan dihadiri oleh Bawaslu Kab. Bulungan, Polresta Bulungan,Camat, Partai Politik, Organisasi Masyarakat, dan Pihak Perusahaan. #KPUMelayani #PemiluSerentak2024

Pelaksanaan Kirab Pemilu Tahun 2024, Setahun menuju hari pemungutan suara

   Dalam rangka melaksanakan ketentuan Pasal 18  Undang-undang Nomor 7 tahun 2017 tentang Pemilihan Umum yang mengatur tentang tugas dari Komisi Pemilihan Umum Kabupaten/Kota pada poin j disebutkan bahwa tugas KPU Kabupaten adalah mensosialisasikan Penyelenggaraan Pemilu dan/atau yang berkaitan dengan tugas dan wewenang KPU Kabupaten/Kota kepada masyarakat.     Sesuai Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 9 Tahun 2022 tentang partisipasi masyarakat dalam Pemilihan Umum dan Pemilihan Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati dan/atau Walikota dan Wakil Walikota, bahwa partisispasi masyarakat dapat dilakukan oleh kelompok berbentuk badan hukum ataupun non badan hukum yang diantaranya meliputi organisasi kemasyarakatan, organisasi masyarakat sipil, lembaga pendidikan dan media.     Sosialisasi Pemilu adalah proses penyampaian informasi tentang tahapan dan program Penyelenggaraan Pemilu yang dilaksanakan oleh penyelenggara pemilu. Tujuan dari pelaksaan sosialisasi adalah sebagai berikut: 1. menyebarluaskan informasi mengenai tahapan, jadwal dan program Pemilu; 2. meningkatkan pengetahuan, pemahaman dan kesadaran masyarakat tentang hak dan kewajiban dalam Pemilu; 3. meningkatkan partisipasi Pemilih dalam Pemilu    Dalam rangka peningkatan partisipasi masyarakat, Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia melaksanakan kegiatan Kirab Pemilu 2024 sebagai bentuk memperingati setahun menuju hari pemungutan suara Pemilu Tahun 2024. Kegiatan peluncuran kirab Pemilu 2024 dilaksanakan pada delapan lokasi peluncuran kirab yaitu KIP Aceh, Kota Batam Provinsi Kepulauan Riau, Provinsi Kalimantan Barat, Provinsi Kalimantan Utara, Kabupaten Pulau Morotai Provinsi Maluku Utara,Provinsi Nusa Tenggara Timur dan Provinsi Papua yang mana kirab ini akan melalui beberapa wilayah sesuai dengan pembagiannya menuju Jakarta.     Provinsi Kalimantan Utara  merupakan salah satu tempat dilaksanakannya peluncuran kirab pemilu 2024 dan merupakan Jalur IV yang akan melewati 43 lokasi satker yang mana satker pertama di datangi adalah KPU Kabupaten Bulungan. Guna mensukseskan kegiatan kirab pemilu 2024, KPU Kabupaten Bulungan telah mempersiapkan berbagai kegiatan sosialisasi dan pendidikan pemilih yang nantinya akan mengiring kegiatan kirab pemilu 2024 di wilayah Kabupaten Bulungan.

Sosialisasi Pendidikan Politik Dalam Rangka Meningkatkan Stabilitas Politik

#TemanPemilih Ketua KPU Kab. Bulungan Ibu Lili Suryani, S.E., M.M menghadiri undangan Sosialisasi Pendidikan Politik dalam rangka Meningkatkan Stabilitas Politik dan Upaya Meningkatkan Indeks Demokrasi di Provinsi Kalimantan Utara Menjelang Pemilu dan Pilkada Tahun 2024 (31/8/2022). Kegiatan ini dilaksanakan oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Prov. Kalimantan Utara, Bertempat di Ruang Serbaguna, Gedung Gabungan Dinas, Prov. Kalimantan Utara. #KPUMelayani #PemiluSerentak2024

Populer

Belum ada data.